Bahasa-bahasa tingkat tinggi yang dikembangkan pada saat itu antara lain FORTRAN(Formula Translation – 1957), COBOL (Common Business Oriented Language – 1959),BASIC(1964), C(1971), ADA(1983), C++(1983) dan masih banyak lagi hingga sampai saat ini.
Bahasa pascal sendiri selesai dikembangkan pada tahun 1970 oleh seorang professor bernama Niklaus Wirth di politeknik Zurich, Swiss. Tujuannya adalah untuk memudahkan para mahasiswa dalam mempelajari pemrograman secara sistematis. Bahasa PASCAL merupakan bahasa yang memiliki struktur data paling teratur bila dibandingkan dengan bahasa pemrograman lainnya. Maka dari itu, bahasa pascal sangat populer dan banyak digunakan dikalangan akademis (Universitas). Sedangkan di dunia industri, memang harus diakui bahwa bahasa C/C++ lebih unggul penggunaannya bila dibandingkan dengan bahasa PASCAL
Selain PASCAL Original yang dikembangkan oleh Niklaus Wirth, bahasa yang pernah populer di dunia PASCAL adalah UCSD PASCAL yang berjalan di bawah sistem operasi P-System UCSD. Sistem ini dikembangkan di University of California – San Diego, dibawah kepemimpinan Kenneth Bowless. Sistem operasi P-System UCSD itu sendiri juga dikembangkan dengan menggunakan bahasa UCSD PASCAL.
Pada tahun 1978, UCSD PASCAL juga digunakan untuk mengembangkan interpreter 6502 oleh Richard Gleaves dan Mark Allen, yang akhirnya menjadi dasar bagi pembentukan APPLE PASCAL yang dibentuk oleh APPLE COMPUTER. Selanjutnya APPLE COMPUTER merilis implementasi objek PASCAL untuk pertama kalinya, yaitu versi terbaru APPLE PASCAL yang mendukung adanya pemrograman berarah objek, atau yang lebih dikenal dengan sebutan OOP (Object Oriented Programming).
Setelah melalui beberapa proses oleh ISO (International Standard Organization), akhirnya pada tahun 1993, PASCAL STANDARDS COMMITTEE mempublikasikan ekstensi objek ke dalam bahasa PASCAL standar.









0 komentar:
Posting Komentar